Perkembangan yang luar biasa di bidang LED dalam beberapa tahun terakhir telah membuat kemajuan market yang signifikan untuk aplikasi-aplikasi baru. Display berwarna muncul karena pengenalan dari LED biru dengan intensitas tinggi, sedangkan LED putih dipakai di solid state lighting (lampu padat) dan industri automobile. Aplikasi-aplikasi baru ini membuat permintaan yang ketat dari karakteristik optikal LED, yang merupakan dasar dari kualiti sebuah produk.
Keahlian yang tinggi diperlukan untuk mendapatkan hasil yang tepat dan dapat direproduksi. Color Education Series – LED Metrologi mendiskusikan tentang karakteristik spesial dari LED dan menyediakan rekomendasi untuk mendapatkan hasil pengukuran yang akurat. Tujuannya adalah untuk menyediakan referensi kerja untuk para pembaca, selain menjelaskan tentang pengenalan untuk LED metrologi.
Pengenalan singkat ini menjelaskan istilah-istilah dasar dan definiisi yang digunakan dalam fotometri dan kolorimetri, dan detail dari sifat fisis yang spesifik dari LED. Bagian selanjutnya menjelaskan pengaturan tes dan metodologi yang dibutuhkan untuk pengukuran LED yang akurat. Kemungkinan error yang berasal dari interaksi antara LED dan instrumen pengukuran juga dibahas.
Klik di sini untuk mengunduh Color Education Series – LED Metrology.
Jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai pengukuran LED dan instrumen pengukuran cahaya lainnya, silakan hubungi (021) 6583 3731 atau marketing@almega.co.id.